get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolres Aceh Utara Wujudkan Janji Renovasi Rumah Rohani Yusuf, Pelukis Disabilitas

Halal bi Halal, Personel Polres Aceh Utara Saling Maaf Bermaafan

Rabu, 17 April 2024 | 16:54 WIB
header img
Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K, gelar halal bi halal saling bermaaf-maafan dengan personel jajaran Polres setempat ,Selasa (16/4/2024).

Lhokseukon iNewsAcehUtara

Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K, gelar  halal bi halal  saling bermaaf-maafan dengan personel jajaran Polres setempat ,Selasa (16/4/2024).

Acara Halal Bi Halal yang diadakan usai pelaksanaan Apel pagi perdana pasca libur Hari Raya Idul Fitri 1445 ini menjadi momentum berharga untuk mempererat tali silaturahmi di antara seluruh personel.

"Halal Bi Halal ini bukan hanya sekedar tradisi, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat hubungan persaudaraan di antara kita semua," ungkap Kapolres Aceh Utara melalui Kasi Humas Iptu Bambang.

Ia mengatakan, dengan saling maaf bermaafan, hal itu tidak hanya membersihkan hati dari segala kesalahan dan kesalahpahaman, tetapi juga mempererat ikatan kekeluargaan di tengah-tengah lingkungan kerja.

"Melalui Halal Bi Halal ini, diharapkan semangat kebersamaan dan persatuan di Polres Aceh Utara tetap terjaga dan semakin menguat ke depannya, demi mewujudkan tugas-tugas kepolisian yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat" pungkasnya.

Editor : Muhammad Jafar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut