Jelang Lebaran Warga Serbu Jasa Pangkas Rambut Hingga Larut Malam

Muhammad Jafar Yusuf
Khalil,45,seorang pelayan jasa pangkas rambut mengutamakan pangkas usia anak-anak sejak seminggu terakhir di persimpangan Selat Malaka ,Kecamatan Muara Dua ,Kota Lhokseumawe,Senin (08/04/24).

Lhokseumawe iNewsAcehUtara.id

Akhir bulan suci Ramadhan  menyambut hari Raya Idul Fitri warga serbu jasa pangkas rambut hingga larut malam di Kota Lhokseumawe,Senin (08/04/24).Jasa tukang pangkas rambut kalang kabut melayani pelanggan sejak Minggu terakhir bulan suci Ramadhan.Pelanggan berusia anak-anak , remaja hingga dewasa penuhi bangku antrian silih berganti hingga larut malam.

Jasa tukang pangkas rambut Khalil,45 warga Cunda Kecamatan Muara Dua Kota Lhokseumawe mengaku " pelanggan berusia anak-anak ,remaja hingga orang dewasa sejak seminggu terakhir serbu jasa pangkas persiapan jelang hari Raya Idul Fitri.Pelanggan datang dari sekitaran Kota Lhokseumawe,namun lebih khusus melayani usia anak - anak " Terangnya.

Khalil menambahkan " Puluhan pelanggan sejak pagi hingga larut malam bahkan dini hari terpaksa dilayani meskipun dalam kondisi lelah. Tarif hasa pangkas rambut bervariasi untuk usia anak - anak sebesar Rp.10.000, usia remaja Rp. 15.000 sedangkan orang dewasa Rp. 20.000 " Ungkapnya.

Editor : Muhammad Jafar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network