get app
inews
Aa Read Next : Interaksi Negatif Manusia dan Satwa : Kawanan Gajah Obrak Abrik Lahan Pertanian di Aceh Utara

Carut Marut Pengelolaan Migas, Warga Aceh Gugat Pertamina Rp6,6 Triliun

Kamis, 09 Maret 2023 | 10:28 WIB
header img
Kuasa Hukum Penggugat Safaruddin SH

BANDA ACEH, iNewsAcehUtara.id - Permasalahan pengelolaan migas terus berlarut dan belum maksimal dirasakan masyarakat Aceh pasca konflik menelan korban harta benda dan ribuan nyawa melayang.

Akhirnya dua warga Aceh bernama Syamsul dan Indra Kusmeran, menggugat PT Pertamina ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Selain Pertamina juga ada Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), SKK Migas dan juga Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) sebagai tergugat. 

Kuasa hukum penggugat Safaruddin menjelaskan gugatan ini terkait dengan pengelolaan Blok Migas yang dikelola oleh Pertamina di Aceh yang saat ini ada di Aceh Tamiang dan Aceh Timur.

"Sebelumnya Presiden Joko Widodo menandatangani Peraturan Pemerintah Nomor 23 tahun 2015 tentang Pengelolaan Bersama Sumber Daya Alam di Aceh, semua kontrak migas di Aceh yang berada di darat dan 12 Mil laut dulunya berkontrak dengan SKK Migas maka setelah PP 23 ini harus mengalihkan kontrak atau berkontrak dengan BPMA," jelas Safaruddin, kuasa hukum penggugat.

"Dulu sudah pernah digugat oleh Anggota DPR Aceh, Asrizal Asnawi, dan telah ada kesepakatan perdamaian bahwa para tergugat Kementerian ESDM, SKK Migas, Pertamina dan BPMA akan melaksanakan perintah PP 23 tahun 2015 dengan mengalihkan kontrak Pertamina dari SKK Migas ke BPMA, namun sampai hari ini kesepakatan dan perintah PP 23 tahun 2015 tersebut tidak dilaksanakan oleh Tergugat saat itu," tambahnya,

Editor : Muhammad Jafar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut